Jose Mourinho
REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Manajer Real Madrid, Jose Mourinho
punya keyakinan bahwa Manchester City akan menjadi juara Liga Champion
dalam waktu dekat.
Madrid akan menjamu City dalam laga pertama grup D Liga Champion di Santiago Bernabeu, Rabu (19/9) dini hari. Mourinho yakin bahwa klub Eastland ini bisa menang di Eropa seperti bekas klubnya Chelsea.
"City memiliki kesamaan dengan Chelsa, sejak Roman membeli klub, Ranieri adalah pelatih pertama, kemudian aku datang dan memenangkan liga pertama dan beberapa gelar setelah itu," ujar Mou seperti dikutip tribalfootball.
"Carlo (Ancelotti) kemudian datang dan mereka terus memenangi gelar hingga merebut Liga Champion," imbuhnya.
Mou menganalogikan hal yang sama di City. Sejak dibeli Syeikh Mansour yang berlimpah uang dengan Mark Hughes menjadi pelatih pertama dan akhirnya Roberto Mancini datang dengan membawa gelar liga pertama.
"Saya tidak tahu apakah musim ini, musim depan bersama Mancini atau bersama orang lain, City hanya menunggu waktu untuk menjadi juara eropa," pungkas The Only One itu.
Madrid akan menjamu City dalam laga pertama grup D Liga Champion di Santiago Bernabeu, Rabu (19/9) dini hari. Mourinho yakin bahwa klub Eastland ini bisa menang di Eropa seperti bekas klubnya Chelsea.
"City memiliki kesamaan dengan Chelsa, sejak Roman membeli klub, Ranieri adalah pelatih pertama, kemudian aku datang dan memenangkan liga pertama dan beberapa gelar setelah itu," ujar Mou seperti dikutip tribalfootball.
"Carlo (Ancelotti) kemudian datang dan mereka terus memenangi gelar hingga merebut Liga Champion," imbuhnya.
Mou menganalogikan hal yang sama di City. Sejak dibeli Syeikh Mansour yang berlimpah uang dengan Mark Hughes menjadi pelatih pertama dan akhirnya Roberto Mancini datang dengan membawa gelar liga pertama.
"Saya tidak tahu apakah musim ini, musim depan bersama Mancini atau bersama orang lain, City hanya menunggu waktu untuk menjadi juara eropa," pungkas The Only One itu.
Redaktur: Hafidz Muftisany
Tidak ada komentar:
Posting Komentar