Minggu, 10 Maret 2013

5 Fakta tersembunyi soal penis


5 Fakta tersembunyi soal penis

Tahukah Anda, penis ternyata juga bisa patah. Jika ada banyak hal lain yang belum Anda ketahui tentang organ intim yang satu ini, coba simak fakta tersembunyi soal penis seperti yang dilansir dari Indiansutras berikut.
Penis bisa patahAktivitas yang terlalu berat atau tidak hati-hati ternyata bisa mematahkan penis. Jadi sebaiknya jangan terburu-buru ketika bercinta atau masturbasi. Sebab patahnya penis meningkatkan risiko impotensi pada pria.
Disfungsi ereksi adalah tanda penyakitJika pria tidak mampu berereksi karena memang tidak ada minat untuk bercinta, hal itu wajar. Tetapi kalau keinginan bercinta tak juga muncul dalam jangka waktu yang lama, disfungsi ereksi bisa jadi pertanda dari penyakit jantung, hipertensi, hingga diabetes.
Air dingin adalah musuhBanyak pria yang kurang menyadari akan hal ini. Air maupun udara yang dingin adalah musuh utama dari penis. Sebab buah zakar harus tetap berada dalam kondisi hangat untuk memproduksi sperma secara maksimal.
Penis punya pikiran sendiriMenurut dokter dan para peneliti, penis dikontrol oleh sistem saraf. Sehingga ereksi bisa terjadi tanpa perintah dari otak. Misalnya ereksi di pagi hari yang terjadi karena peningkatan impuls pada otak yang akhirnya mempengaruhi sistem saraf.
Penis melengkung itu wajarPria tidak perlu khawatir jika memiliki penis yang tidak lurus. Sebab ketika ereksi, penis biasanya justru melengkung seperti buah pisang. Namun beberapa orang biasanya kesulitan melakukan penetrasi jika penis yang dimiliki terlalu melengkung.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar